Selasa, 24 April 2012

CITRAAN ZAMAN


oleh : Nurliyawati

Setiap menit..
Setiap jam..
Bahkan setiap detik..
Masa  semakin berganti..
Menggelincir bak roda yang diputar tiada henti..
Daku termangu dalam kerasnya zaman kini..
Fenomena  yang menguras perasaan,energy,bahkan nyawa taruhannya..
membuncahkan  kewajiban sebagai tiang bangsa..
tauran dan kekerasan,
merajalela disudut sudut kota..
hey remaja…
mana dedikasimu pada nusa dan bangsa?
Dimana bukti baktimu pada sang saka?
Sikapmu menggoreskan luka maha dalam
Perbuatanmu membuat negeri ini hancur perlahan
Menoleh ke sela-sela bilik lamunan ..
Singggah sebuah fikir  ketika batin berpusat pada satu titik
Dimana terngiang isak tangis negeri ini
Sambil menulis aksara kepedihannya
wahai tiang bangsa..
Pernahkah kau lihat pengorbanan dimasa lalu,,
Semangat pahlawan mengucur tiada henti ..
Dengan tertatih mereka melawan kerasnya kenyataan..
Renungkanlah,resapi dengan hati suci..
Dalam kesejatian yang agung kemenangan kan didapat..
Dalam bias langkah yang diridhoi sang hakiki
Jangan kau rusak citra bangsa mu..
Karna..
Setiap menit..
Setiap jam..
Bahkan setiap detik..
Masa  semakin berganti..
Menggelincir bak roda yang diputar tiada henti..




Tidak ada komentar:

Posting Komentar